Senin pagi (16 Desember 2024), Gedung Limasan di Rumah Mesin menjadi tempat yang penuh semangat. SMK Al Hikmah 1 Sirampong mengadakan kunjungan industri ke Rumah Mesin. Sebanyak 48 siswa dari jurusan Teknik Komputer Jaringan hadir untuk menambah wawasan tentang dunia kerja dan teknologi industri.
Acara dimulai tepat pukul 09.00 dengan pembukaan oleh MC, Mbak Risna, yang menyambut peserta dengan hangat. Sambutan pertama disampaikan oleh Bu Khilfah, S.Pd., perwakilan SMK Al Hikmah. Beliau menyampaikan harapan agar kegiatan ini menjadi inspirasi dan bekal bagi siswa. Sambutan selanjutnya dari Mas Adira Rahmawan, Manajer Digital Marketing Rumah Mesin.

Penyerahan plakat kenang-kenangan dari SMK Al Hikmah menjadi momen istimewa. Dilanjutkan sesi foto bersama, suasana semakin hangat dan penuh kebersamaan. Kemudian, giliran Mas Alfian memberikan materi. Ia memulai dengan perkenalan diri, lalu memaparkan company profile Rumah Mesin, alur produksi, dan pemesanan mesin.

Selain materi tentang Rumah Mesin, Mas Alfian juga mengenalkan digital marketing dan gambaran dunia kerja ke siswa. Siswa terlihat sangat antusias mengikuti penjelasan. Banyak pertanyaan yang diajukan, menandakan mereka benar-benar tertarik dan ingin tahu lebih banyak.
Peserta Kunjungan Idustri SMK Al Hikmah Sirampong 2Setelah sesi materi, peserta diajak mengunjungi area kerja Digital Marketing. Mbak Via dan Mas Anwar menjelaskan tugas-tugas tim mereka dan berbagi pengalaman menarik. Tidak hanya itu, peserta juga berkeliling melihat workshop Rumah Mesin. Di sini, mereka menyaksikan langsung proses produksi mesin.

Acara diakhiri dengan foto bersama di depan kantor utama Rumah Mesin. Semua peserta pulang dengan wawasan baru dan sertifikat kunjungan industri sebagai kenang-kenangan.
Kunjungan industri SMK Al Hikmah 1 Sirampong ke Rumah Mesin menjadi pengalaman berharga bagi para siswa. Semoga kegiatan ini bisa memotivasi mereka untuk terus belajar dan berkembang