Resep Kentang Balado yang Gurih dan Lezat Mantap

resep kentang balado

Para ibu yang dirumah biasanya suka membuat sajian kentang dengan resep kentang balado ini karena bahannya cukup mudah didapat, cepat dibuat, dan tentunya sangat mudah. Selain sebagai penambah variasi menu sajian, kentang balado juga cocok untuk melengkapi sajian lain dan tentunya bisa membuat makan menjadi lebih berselera.

Sedikit Tentang Kentang

Kentang merupakan sayuran yang bisa diolah menjadi beraneka macam sajian yang lezat dan mudah dibuat. Sebut saja kentang rebus, kentang goreng, keripik kentang, dan sebagainya. Bicara tentang olahan kentang, disarankan Anda mencoba resep olahan kentang yang satu ini, yaitu resep kentang balado.

Kentang merupakan jenis umbi-umbian yang kaya akan karbohidrat. Di barat, kentang dijadikan makanan sebagai pengganti nasi. Kalau di Indonesia orang makan nasi, maka di barat sana, orang makan kentang. Dengan kandungan energi tinggi, kentang balado sangat cocok disajikan dengan nasi putih hangat dan lauk seperti rendang atau ayam goreng.

Aneka Macam Resep Kentang Balado

Aneka Macam Resep Kentang Balado

Kentang balado biasanya dibumbui dengan banyak cabai,oleh sebab itu rasanya selain gurih tapi juga pedas sehingga bisa menambah nafsu makan bagi penggemar pedas. Kadang-kadang juga ada yang menambahkan tomat sebagai tambahan atau pelengkap.

1. Resep Kentang Balado Pedas

Untuk membuat kentang balado pedas pastikan kamu suka pedas dan siapkan bahan-bahannya untuk membuatnya. Setelah itu kita lanjutt!

Bahan Untuk Membuat

  • 1,2 kg kentang ukuran sedang atau besar, potong dadu atau boleh potong sesuai selera
  • 4 buah batang serai
  • 12 lembar daun jeruk purut.
  • 4 lembar daun salam.
  • Merica bubuk secukupnya.
  • Garam secukupnya.
  • Air asam jawa 3 sendok makan.
  • Gula merah secukupnya.
  • Minyak goreng 200ml.

Bumbu Halus

  • Cabai keriting merah 6 buah, atau lebih.
  • 16 buah cabai merah besar atau bisa sesuai selera.
  • 20 butir bawang merah.

Cara Memasak Kentang Balado Pedas

  1. Setelah kentang dipotong-potong, pertama, rendam dalam larutan air kapur dan garam supaya kentang memiliki tekstur yang renyah dan tidak hitam. Kemudian diamkan selama beberapa menit, lalu buang airnya dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak goreng dalam wajan, lalu goreng kentang tersebut sampai matang hingga warnanya kuning keemasan. Setelah matang, angkat lalu3f tiriskan kentang yang sudah digoreng supaya minyaknya turun kemudian sisihkan.
  3. Beri minyak secukupnya dan panaskan di wajan yang baru untuk menumis bumbu yang sudah dihaluskan.
  4. Tumis bumbu sampai tercium baunya, lalu tambahan daun salam, daun jeruk purut, dan serai. Kemudian aduk lagi sampai aromanya semakin keluar.
  5. Tambahkan gula merah, garam, air asam jawa, dan merica. Kemudian aduk-aduk sampai bumbu tercampur dan mengental. Boleh dicicipi untuk mengetahui apakah rasanya sudah cukup.
  6. Setelah bumbu mengental, kemudian masukkan kentang yang sudah digoreng yang sebelumnya sudah disisihkan tadi. Setelah itu adu-aduk kentang sampai tercampur sempurna dengan bumbu balado tersebut.
  7. Biarkan sebentar kentang tersebut dimasak sambil terus diaduk supaya bumbu semakin meresap. Setelah itu angkat.
  8. Sajikan selagi hangat bersama dengan nasi putih atau lauk lainnya.
Baca Juga  Aneka Olahan Singkong Modern yang Mudah dan Lezat

Untuk kreasi dalam memasak kentang balado tersebut, anda bisa menambahkan bahan lainnya seperti potongan daging ayam, ati ampela, petai atau udang supaya rasanya lebih nikmat dan juga nutrisinya bertambah.

Baca juga  Cara Membuat Kentang Goreng Ala Restoran Cepat Saji Ada Disini!

2. Resep Kentang Balado Padang

Ini dia cara membuat kentang balado padang. Dinamai begitu karena makanan ini dibuat di padang mirip dengan maskan padang.

Bahan Untuk Membuat

  • 0,5 kg kentang pilihan yang berukuran besar dan masih segar, kemudian iris tipis memanjang.
  • 1 ruas lengkuas yang dimemarkan.
  • Cabe merah besar 15 buah, haluskan.
  • Minyak goreng secukupnya.
  • Air asam 1 sendok makan.
  • Gula pasir 2 sendok makan.
  • Garam setengah sendok makan.
  • 6 lembar daun jeruk.
  • 1 lembar daun salam.

Bahan Rendaman Kentang

  • 1 liter air bersih.
  • Kapur sirih satu sendok makan.
  • Garam secukupnya.

Bumbu Masak yang Dihaluskan

  • 3 siung bawang putih.
  • 5 siung bawang merah.

Cara Memasak Kentang Balado Padang:

  1. Pertama, cuci bersih kendang dengan air bersih, setelah itu baru potong-potong lalu sisihkan.
  2. Setelah itu buat bahan rendaman dengan cara mencampur semua bahan yang dibutuhkan menjadi satu.
  3. Masukkan kentang yang sudah dipotong-potong tadi kedalam rendaman dan biarkan selama kurang lebih 15 menit lamanya sampai meresap. Setelah itu angkat dan tiriskan kentang tersebut.
  4. Panaskan minyak dalam wajan, setelah itu goreng kentang tersebut hingga kering serta berwarna kecoklatan. Setelah matang, angkat kemudian tiriskan.
  5. Setelah itu panaskan kembali minyak didalam wajan, kemudian tumis bumbu halus yang telah dibuat bersama dengan cabai merah, lengkuas, daun jeruk, serta daun salam. Lalu tumis semua bahan tersebut hingga harum.
  6. Masukkan lagi kentang yang telah digoreng sebelumnya kedalam wajan yang berisi bumbu kemudian aduk-aduk semua bahan tersebut hingga benar-benar merata.
  7. Tambahkan beberapa perasa makanan, yaitu garam, gula, dan juga air asam. Kemudian aduk hingga bumbu tersebut tercampur secara merata dengan kentang yang ada di dalam wajan.
  8. Setelah itu bisa Anda cicipi masakan tersebut jika ada perasa makanan yang terasa kurang bisa ditambah sesuai selera.
  9. Kalau semua bahan dan bumbu diras sudah cukup pas, Anda boleh mematikan api dan angkat kentang balado padang yang sudah matang kemudian sajikan di piring.
  10. Sajikan saat hangat, lebih nikmat lagi jika disajikan dengan nasi putih hangat.

Silahkan mengikuti bahan dan cara membuat yang sudah diberikan diatas untuk mencoba membuat sajian yang nikmat nan lezat ini.

3. Resep Kentang Balado Telur Puyuh

Resep ini cocok buat kamau yang pengen bikin kentang balado pakai telur. Selain telur puyuh kamu bisa menggunakan alternatif lain seperti telur burung atau telur ayam.

Baca Juga  Cara Fermentasi Jerami dengan Garam Mudah Bagi Peternak

Bahan Bahan

  • 1kg kentang pilihan yang segar, potong dadu/kotak-kotak.
  • 2kg telur puyuh.
  • 1 lembar daun salam.
  • 4 sendok teh gula merah.
  • 3 sendok teh garam.
  • Gula pasir 1 setengah sendok makan.
  • Minyak goreng secukupnya.
  • Air secukupnya.

Bumbu Haluskan

  • 7 buah tomat segar ukuran sedang.
  • 13 buah cabai merah ukuran besar.
  • 3 buah cabai rawit atau lebih.
  • 7 cabai merah keriting.
  • 5 buah kemiri goreng.
  • 1/2 ruas jahe.
  • 4 lembar daun jeruk.
  • 7 siung bawang putih.
  • 13 siung bawang merah.

Cara Memasak Kentang Balado Telur Puyuh

  1. Langkah pertama ialah haluskan bahan bumbu halus, yaitu bawang putih, bawang merah, cabai merah keriting, cabai merah besar, cabai rawit, daun jeruk, tomat, kemiri goreng, dan jahe.
  2. Setelah itu rebus telur puyuh. Setelah matang, kupas cangkang telur puyuh lalu sisihkan.
  3. Siapkan kentang yang sudah dipotong kotak-kotak/dadu goreng sampai kering kecoklatan, kemudian angkat lalu tiriskan.
  4. Sediakan wajan, panaskan minyak secukupnya kemudian tumis semua bumbu halus hingga tercium aroma harum. Setelah itu masukkan gula pasir, gula merah, garam, dan daun salam.
  5. Masukkan kentang dan telur puyuh tadi kemudian aduk sampai rata. Setelah cukup matang angkat lalu tiriskan.
  6. Sajikan kentang balado telur puyuh diatas piring dan lebih nikmat lagi jika dimakan bersama nasi putih hangat.

Sekian resep kentang balado telur puyuh yang cukup mudah dan tentu rasanya sangat lezat.

4. Resep Kentang Balado Teri

Ini dia resep dan cara memasak kentang balado teri. Dengan tambahan ikan teri tentunya menjadikan kentang balado semakin nikmat untuk disantap.

Bahan Utama

  • 1 kg kentang segar pilihan berukuran sedang.
  • 200 gram ikan teri medan.

Bumbu Masak

  • 2 sendok makan air kapur sirih.
  • 2 lembar daun salam.
  • 6 lembar daun jeruk, buang tulangnya.
  • 2 batang serai.
  • 1/2 sendok air asam jawa.
  • 1 buah gula merah, iris tipis.
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya.

Bumbu Rempah Tumbuk Kasar

  • 10 butir bawang merah.
  • 3 siung bawang putih.
  • 10 buah cabai merah besar, buang bijinya.
  • 8 buah cabai merah keriting, buang bijinya.

Cara Memasak Kentang Balado Teri

  1. Pertama potong-potong kentang ukuran kecil memanjang sebesar korek api. Boleh juga menggunakan alat pemotong kentang stik untuk memotongnya.
  2. Sesudah selesai memotong kentang, cuci bersih kentang kemudian masukkan potongan kentang kedalam rendaman 1 liter air kapur sirih dan garam
  3. Siapkan ikan teri medan kemudian cuci bersih lalu tiriskan.
  4. Sediakan wajan lalu panaskan minyak goreng, kemudian goreng kentang hingga kering berwarna kuning kecoklatan.
  5. Tambahkan lagi minyak goreng kemudian goreng ikan teri medan sampai kering dan matang. Angkat lalu tiriskan.
  6. Panaskan lagi minyak goreng, kemudian tumis bumbu tumbuk kasar, yaitu bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, dan cabai merah keriting. Masukkan juga daun salam, serai, daun jeruk, setelah itu tumis hingga harum.
  7. Setelah itu tambahkan gula merah, garam, serta air asam jawa. Kemudian aduk hingga mengental.
  8. Masukkan teri yang telah di goreng, kemudian aduk-aduk kembali. Anda boleh sambil mencicipi rasanya apakah sudah cukup atau belum.
  9. Selanjutnya masukkan kentang kering yang sudah di goreng, aduk-aduk lagi sampai rata. Masak hingga kentang dan teri terbalut dengan bumbu.
  10. Setelah matang, angkat kemudian sajikan diatas piring saji.
  11. Hidangkan selagi hangat.
Baca Juga  Resep Wingko Babat yang Mudah Dapat Dibuat di Rumah

 

Alat Pemotong Kentang StickTahukah kalian selain bisa menjadi olahan yang sangat enak, kentang juga mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Beberapa manfaat sehatnya akan kita bahas sekarang.

Manfaat Kentang Untuk Kesehatan

Manfaat Kentang Untuk Kesehatan

Kentang mengandung karbohidrat tinggi, menjadikannya alternatif sumber energi selain nasi. Di banyak negara, kentang menjadi makanan pokok pengganti nasi. Di Indonesia, kentang di olah menjadi berbagai hidangan lezat, namun banyak orang belum mengetahui manfaat kesehatannya.

1. Mencegah Penyakit Jantung

Penyakit jantung sering di sebabkan oleh penumpukan kolesterol dalam pembuluh darah yang menyebabkan penyumbatan. Untuk menghindari hal ini, Anda bisa mengganti camilan tidak sehat dengan kentang. Kentang tidak mengandung kolesterol jika tidak di masak dengan minyak.

Kentang mengandung zat anthocyanin yang berfungsi sebagai antioksidan alami, yang dapat meningkatkan kesehatan jantung. Rutin mengonsumsi kentang dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan mencegah penyakit berbahaya ini.

2. Mengatasi Gangguan Pencernaan

Mengkonsumsi makanan bertesktur keras dan pedas bisa menimbulkan luka pada saluran pencernaan, karena sistem pencernaan memang sangat rentan. Jika hal itu terjadi, maka akan menyebabkan gangguan pencernaan. Untuk mengatasinya bisa dengan mengkonsumsi kentang.

3. Mencegah Kanker

Siapa sangka ternyata kentang bisa mencegah salah satu penyakit yang sangat mematikan di dunia. Kentang bisa menjadi senjata yang ampuh untuk melawan pembentukan sel kanker pada tubuh, terutama kanker prostat. Selain itu kandungan vitamin B6 pada kentang juga membantu mengurangi penyebaran sel kanker pada penderitanya.

4. Mencegah Hipertensi

Merebus kentang membuat manfaatnya akan semakin besar karena kandungan gizinya tetap terjaga. Tetapi akan berbeda jika kentang di goreng, karena akan menyebabkan kentang mengandung kolesterol.

Riset membuktikan bahwa kentang sangat baaik untuk dikonsumsi penderita darah tinggi atau hipertensi. karena kentang bisa menetralkan kadar natrium di dalam tubuh. Selain itu, kandungan zat asam klorogent dan anthocyanin juga berkhasiat mengatur tekanan darah sehingga tetap normal.

5. Mencegah Alzheimer

Penyakit Alzheimer adalah kondisi mengalami penurunan daya ingat, kemampuan berpikir, dan perubahan perilaku karena gangguan pada otak yang berkembang perlahan. Biasanya terjadi pada lansia, namun beberapa faktor juga dapat meningkatkan risiko pada usia produktif.

Kentang mengandung asam alpha lipoic dan koenzim yang berfungsi meningkatkan fungsi kognitif. Untuk penderita Alzheimer, mengonsumsi kentang dapat membantu mencegah kelumpuhan pada fungsi otak dan saraf.

Penutup

Kentang adalah makanan yang kaya karbohidrat dan memiliki banyak manfaat kesehatan, seperti mencegah penyakit jantung, mengatasi gangguan pencernaan, dan menurunkan risiko kanker. Kamu bisa mencari mesin untuk memotong kentang tadi di rumah mesin.

Kandungan serat dan antioksidan pada kentang dapat menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Selain itu, kentang juga berguna untuk mencegah hipertensi dan Alzheimer. Dengan pengolahan yang tepat, kentang bisa menjadi pilihan makanan sehat yang mendukung keseimbangan tubuh dan mencegah berbagai masalah kesehatan serius.