Uji Fungsi Mesin Penyulingan Minyak Atsiri 1000 Liter

Rumah Mesin melakukan uji fungsi mesin pengolahan minyak atsiri kapasitas 1000 liter, Senin (09/03/2020). Rangkaian mesin penyulingan minyak atsiri tersebut akan digunakan untuk penyulingan daun cemara. Mesin penyulingan minyak atsiri yang telah diuji fungsi ini akan dikirimkan ke Bandung. Pemesanan rangkaian mesin minyak atsiri yang dipesan oleh perorangan ini akan digunakan untuk meningkatkan produksi penyulingan daun cemara.

Satu rangkaian penuh mesin penyulingan mesin minyak atsiri yang akan digunakan untuk menyuling daun cemara ini terdiri dari mesin boiler, tanki reaktor penyulingan, dan kondensor. Mesin penyulingan minyak atsiri ini juga dapat digunakan untuk penyulingan cengkeh, nilam, gaharu, dan sereh untuk diambil minyaknya.

Mesin boiler merupakan mesin yang berfungsi memproduksi uap air untuk proses destilasi. Kemudian mesin tanki reaktor berfungsi untuk destilasi minyak dari bahan-bahan yang sudah disebutkan di atas. Sedangkan mesin kondensor berfungsi mendinginkan uap dari tabung sulingan untuk mendapatkan cairan minyak.

Minyak atsiri sendiri merupakan minyak yang berbentuk cairan dan terbuat dari bahan nabati atau tumbuhan. Biasanya minyak atsiri digunakan sebagai bahan dasar untuk wewangian, bahan kosmetik, dan juga obat. Bahan-bahan seperti cengkeh, nilam, gaharu, dan sereh ini akan memiliki nilai jual yang tinggi ketika diolah menjadi minyak, daripada dijual dalam bentuk daun yang belum diolah dalam bentuk minyak.

Permintaan pasar domestik maupun mancanegara juga bisa dikatakan tinggi. Bahkan jumlah produksi minyak atsiri bisa mencapai ribuan ton. Di Indonesia, bahan-bahan dasar yang digunakan untuk membuat minyak atsiri dari pun cukup melimpah dan mudah ditemukan serta dikembangkan bibit tumbuhannya. Kebutuhan pasar dan ketersediaan bahan yang banyak ini bisa dimanfaatkan untuk memulai usaha kecil menengah untuk masyarakat.

Baca Juga  Pelatihan Audit Mutu Internal SNI ISO 9001:2015

Terlebih dengan adanya mesin penyulingan minyak atsiri yang dapat digunakan untuk menyuling beberapa bahan seperti cengkeh, nilam, gaharu, dan sereh ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk membentuk UKM maupun meningkatkan produksi bagi yang telah berbisnis minyak atsiri. Dengan demikian ekonomi masyarakat akan lebih meningkat dengan tingginya harga jual bahan-bahan yang sudah diolah menjadi minyak atsiri.