Halo sahabat kuliner, apakah kalian tahu, selain perlengkapan seperti perabotan, kebersihan, dan kesehatan, ternyata ada juga loh, perlengkapan lain yang juga tidak kalah pentingnya. Sahabat kuliner pasti sudah bisa menebaknya bukan? Benar sekali, Itu adalah perlengkapan memasak. Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas macam-macam bumbu dapur yang wajib ada di rumah kamu.
Sering kali ketika kita membuat suatu masakan di rumah, kita terkadang merasa ada sesuatu yang kurang dengan masakan kita. “Kenapa sih masakan buatan kita tidak bisa se enak abang-abang pedagang kaki lima?”. Pertanyaan semacam itu terkadang terlintas di benak kita, padahal jika melihat cara atau proses pembuatan masakan kita, tidaklah jauh berbeda dengan mereka.
Sahabat kuliner pastinya pernah memilki pertanyaan semacam itu. Bahkan saya sendiri terkadang juga pernah mengalami kasus serupa, contohnya ketika membuat masakan seperti Nasi Goreng. Lantas, lalu apa yang membedakannya?
Tentunya kita juga sudah tahu, kenapa masakan kita tidak dapat seenak buatan pedagang kaki lima. Meskipun cara atau proses pembuatan kita sama, tetapi bahan yang kita gunakan tidaklah selengkap yang mereka gunakan. Walaupun agak terdengar sepele, namun perpaduan rempah memiliki dampak yang cukup besar pada cita rasa sebuah masakan.
Karena itu, marilah kita bersama-sama mengenal berbagai macam bumbu dapur yang wajib ada di rumah. Supaya ketika kita memasak, masakan kita dapat seenak buatan abang-abang pedagang kaki lima.
Macam Macam Bumbu Dapur Yang Wajib Ada di Rumah !
1. Bawang Merah
Yang Pertama ada bawang merah. Pastinya sahabat kuliner sudah tidak asing lagi dengan bumbu yang satu ini. Bawang merah menjadi salah satu bumbu yang paling sering di gunakan untuk memasak. Terutama masakan yang lebih mementingkan ke arah rasa dan juga aroma.
Selain itu bawang merah juga memiliki beberapa khasiat yang baik untuk tubuh. Seperti dapat meningkatkan daya tahan tubuh, menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan jantung, dan juga dapat menurunkan kolestrol.
2. Bawang Putih
Jika ada Bawang Merah, tentunya juga ada Bawang Putih. Sama seperti bawang merah, bawang putih juga dapat di gunakan untuk menguatkan rasa masakan, menjadi lebih gurih dan juga ber aroma lezat.
Selain membuat masakan menjadi tambah nikmat, bawang putih juga memiliki banyak manfaat yang baik bagi tubuh, antaranya dapat meningkatkan kekebalan tubuh, menjaga kesehatan jantung, melancarkan peredaran darah, dan juga dapat menurunkan kadar kolestrol yang berlebih.
3. Bawang Bombai
Tidak ketinggalan, masih dalam keluarga bawang, bawang bombai hadir sebagai salah satu bumbu dapur yang wajib ada. Bawang bombai dapat di gunakan dalam berbagai masakan, seperti tumisan, sup, saus, hingga hidangan daging. Selain itu bawang bombai juga dapat di makan mentah, sebagai pelengkap makanan salad atau kimchi.
Bawang Bombai juga memiliki berbagai manfaat yang baik bagi kesehatan, yaitu dapat mencegah resiko kanker, menurunkan tekanan darah, dan juga meningkatkan kesehatan jantung.
4. Cabai
Masakan kuliner khas Indonesia, biasanya tidak jauh dari rasa pedas. Cabai hadir untuk memberikan rasa pedas dan semburat warna merah yang menggugah selera. Bumbu yang satu ini dapat cocok di gunakan hampir semua jenis masakan, seperti gorengan, tumisan, tongseng, sup, dan masih banyak lagi. Mungkin saja ini karena lidah orang Indonesia yang sudah terbiasa dengan rasa pedas.
Ngomong-ngomong ternyata cabai juga banyak ragam jenisnya loh, seperti cabai merah, cabai rawit, cabai keriting, dan cabai hijau. Selain itu cabai adalah bahan alami yang memiliki manfaat bagi tubuh kita, khasiat cabai antaranya adalah dapat meningkatkan metabolisme tubuh, menurunkan tekanan darah, dan menjaga kesehatan jantung.
5. Merica
Yang kelima, merica atau lada. Rempah yang satu ini sangat umum di gunakan sebagai bumbu masakan, merica memberikan sensasi rasa agak pedas dan juga hangat. Bumbu satu ini dapat membuat masakan menjadi lebih sedap dan juga gurih. Merica umumnya memiliki beragam jenis, di antaranya merica putih, merica hitam, merica hijau, dan juga merica merah.
Merica juga memiliki manfaat bagi tubuh, seperti menjaga kesehatan pencernaan, membantu kontrol gula darah, dan memiliki antiimflamasi.
6. Ketumbar
Siapa di sini yang masih sering kesusahan membedakan antara ketumbar dengan merica? Meskipun bentuknya terlihat sama, namun kedua bumbu ini berbeda. Ketumbar memiliki aroma yang cukup harum dan juga segar, ditambah dengan perpaduan rasa pedas yang khas, menjadikan ketumbar sebagai bumbu yang mampu membangkitkan selera.
Ketumbar juga menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Di antaranya manfaat ketumbar adalah membantu pencernaan, menurunkan kolestrol, dan dapat membantu mencegah kanker.
7. Kemiri
Rasanya akan ada yang kurang jika kita tidak memasukan kemiri ke dalam dapur kita. Kemiri banyak digunakan dalam masakan Indonesia, terutama untuk menambah cita rasa pada berbagai hidangan. Rasanya yang gurih dan aromanya yang khas, menjadikan kemiri juga sebagai bumbu pembangkit selera.
Kemiri juga memiliki manfaat seperti dapat menyuburkan rambut, menjaga kesehatan kulit, dan menurunkan kolestrol.
8. Jahe
Selanjutnya adalah jahe. Bumbu yang satu ini adalah salah satu jenis rempah yang paling populer karena manfaatnya dalam memberikan efek hangat pada tubuh dan rasa nikmat pada makanan. Jahe kerap dikombinasikan ke dalam masakan agar cita rasanya semakin kuat dan dapat menambah aroma saat masakan disajikan.
Selain makanan jahe juga dapat di sajikan sebagai minuman yang berkhasiat. Dengan manfaat yang terkandung di dalam jahe, anda bisa meredakan rasa mual, membantu sistem pencernaan, menurunkan kadar kolesterol, dan tentunya meningkatkan daya tahan tubuh Anda.
9. Kencur
Di antara deretan bumbu dapur yang wajib ada di rumah, kencur juga menjadi salah satunya. Bumbu dapur ini memiliki aroma khas yang kuat, dengan rasa unik yang memadukan sensasi pahit dan pedas, namun memberikan rasa hangat saat di konsumsi. Selain itu, kencur juga dapat di jadikan sebagai minuman herba seperti jamu.
Meminum minuman herba seperti jamu, dapat membuat tubuh kita menjadi sehat, karena kencur memiliki banyak manfaat yang baik bagi tubuh, seperti mengobati batuk, menyehatkan tenggorokan, mencegah diare, meredakan nyeri, dan menyehatkan sistem pencernaan.
10. Kunyit
Bentuknya yang menyerupai jahe, terkadang membuat kita salah memilih rempah yang satu ini. Yang membedakannya adalah warnanya yang lebih cerah daripada jahe. Kunyit adalah salah satu bumbu kuning, yang dapat membantu kita untuk menghilangkan bau amis pada sebuah daging. Kunyit umumnya sering gunakan pada makanan berkuah atau berkaldu, seperti Soto dan Opor.
Sama halnya seperti jahe dan kencur. Kunyit juga sering diolah menjadi minuman herbal seperti jamu, yang memiliki manfaat seperti meredakan nyeri, membersihkan tubuh dari racun, meningkatkan fungsi otak, dan menjaga sistem pencernaan.
11. Lengkuas
Masih dalam keluarga rimpang, lengkuas hadir melengkapi cita rasa masakan Anda. Sekilas lengkuas memang terlihat mirip dengan keluarga rimpang lainnya, namun lengkuas memiliki aroma yang cenderung lebih wangi dan rasa agak pahit. Lengkuas dapat digunakan pada masakan kering ataupun berkuah.
Lengkuas juga memiliki berbagai manfaat seperti meningkatkan nafsu makan, meredakan nyeri, mengatasi diare, dan menjaga kesehatan kulit.
12. Kayu Manis
Bumbu dapur berikutnya yang wajib ada adalah kayu manis. Bumbu dapur yang satu ini memiliki aroma manis yang khas, karena itu biasanya bumbu ini sering digunakan sebagai pemberi aroma dan pemanis dalam sebuah masakan. Seperti rendang daging sapi, sop janda pedas, sop buntut, dan kue kukus.
Kayu manis juga memiliki berbagai manfaat bagi tubuh, seperti seperti mengurangi risiko penyakit jantung, menurunkan kadar kolesterol, serta melancarkan sirkulasi darah.
13. Serai
Jenis bumbu yang satu ini juga tidak kalah pentingnya. Serai memiliki aroma yang wangi dan dapat di gunakan sebagai penyedap pada masakan. Bumbu dapur yang satu ini biasa di gunakan pada makanan, seperti soto, brongkos, ataupun tongseng. Selain untuk penyedap rasa masakan, serai ternyata juga dapat diolah sebagai minuman yang menyegarkan.
Tentunya batang serai juga memiliki berbagai khasiat yang dapat menyehatkan tubuh kita, contohnya seperti anti peradangan, menurunkan resiko kanker, dan dapat memberikan efek relaksasi.
14. Jeruk Nipis
Selanjutnya adalah jeruk nipis, bumbu yang satu ini memang wajib ada di dapur kamu. Karena sifatnya yang menyegarkan, jeruk nipis sering dipakai untuk menghilangkan bau amis pada ikan atau menambahkan aroma segar dan rasa sedikit asam pada makanan, seperti soto dan rawon. Selain itu jeruk nipis juga bermanfaat bagi tubuh, seperti dapat melancarkan pencernaan, meredakan sakit tenggorokan, dapat menurunkan kadar gula darah.
15. Daun Jeruk
Selain buahnya, daun jeruk juga sering digunakan sebagai bumbu masakan. Kegunaan bumbu dapur yang satu ini memberikan aroma segar pada masakan serta membuatnya menjadi lebih sedap. Biasanya cara penggunaan daun jeruk adalah dengan menghaluskannya atau merobeknya terlebih dahulu, supaya aromanya dapat keluar secara maksimal.
Daun jeruk juga memiliki berbagai manfaat, seperti mengatasi flu, mencegah pertumbuhan bakteri, dan bisa untuk mengatasi bau mulut.
16. Daun Salam
Masih dalam jenis daun, bumbu dapur ini yang satu ini juga tidak kalah pentingnya. Daun salam mempunyai aroma yang cukup khas, karena aromanya itu, daun salam sering di gunakan dalam masakan seperti opor, soto, sayur lodeh, dan pepes. Selain itu, daun salam juga dapat menghilangkan bau amis pada hidangan laut.
Di tambah daun salam juga memiliki banyak manfaat bagi tubuh, seperti menurunkan kolestrol, menstabilkan gula darah, meredakan nyeri sendi, dan dapat membantu sistem pencernaan.
17. Kapulaga
Kapulaga merupakan rempah aromatik yang berasal dari Asia Selatan. Rempah ini terkenal dengan aromanya yang khas dan hangat, serta rasanya yang sedikit pedas dan manis. Kapulaga umumnya digunakan dalam masakan India, Timur Tengah, dan Asia Tenggara, dan dapat diolah menjadi berbagai bentuk, seperti biji utuh, bubuk, atau minyak esensial.
Di balik aromanya yang memikat, kapulaga menyimpan banyak manfaat bagi tubuh. Di antaranya dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, melancarkan pencernaan, menjaga kesehatan jantung, dan bahkan membantu melawan bakteri penyebab plak dan bau mulut.
18. Asam Jawa
Yang terakhir adalah asam jawa. Asam jawa merupakan buah polong berwarna coklat dan daging buahnya yang berwarna coklat kehitaman. Buah ini memiliki rasa manis dan asam yang khas, yang membuat bumbu satu ini sering di gunakan sebagai penyedap rasa asam pada masakan. Selain digunakan sebagai penyedap rasa, asam jawa juga dapat diolah menjadi minuman yang menyegarkan.
Di balik rasanya yang unik, asam jawa menyimpan segudang manfaat kesehatan. meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan pencernaan, dan mengontrol tekanan darah.
Memiliki bumbu dapur yang lengkap adalah rahasia untuk membuat masakan rumah terasa seenak masakan pedagang kaki lima. Bumbu dapur tidak hanya menambah cita rasa, tetapi juga aroma yang menggugah selera. Kita juga patut bersyukur, atas kekayaan alam yang dimiliki Indonesia. Negeri ini diberkahi dengan kekayaan rempah-rempah yang melimpah, dan menjadikannya sebagai salah satu sumber bumbu dapur terbaik di dunia.
Itulah 18 bumbu dapur yang wajib ada di rumah kamu ! Bagaimana sahabat kuliner, apakah sudah siap memasak ?