Steamer Baglog Jamur merupakan alat perebus media tanam jamur yang berguna untuk mensterilkan baglog jamur engan spora jamur liar dan bakteri yang dapat mengganggu tumbuh kembang jamur yang akan dibudidayakan.
Dengan menggunakan mesin steamer baglog jamur tentu akan menghemat waktu dan tenaga para petani jamur daripada menggunakan metode tradisional yang memakan waktu lebih lama. Steamer ini selain digunakan untuk sterilisasi baglog jamur juga bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan sterilisasi lainnya dalam bidang pertanian dan peternakan.
Spesifikasi Mesin Steamer Baglog Jamur Rumah Mesin
Rp. CALL
Spesifikasi Tabung:
Dimensi Tabung | : | 2500 x 1200 mm |
Material Tabung | : | Stainless Steel 304, 4 mm |
Material Plendes | : | Mild Steel Plate, 8mm |
Material Rangka | : | Besi UNP 100 |
Jumlah Troli | : | 2 Unit (manual, terdiri 2 bagian/troli) |
Model Tabung | : | Tabung doble jaket glass woll peredam panas |
Fitur | : | Termometer analog, pressure gauge, safety valve, kran buang. |
Rp. CALL
Spesifikasi Boiler:
Dimensi | : | 2500 x 1200 mm |
Material | : | Stainless Steel 304 mm |
Material Rangka | : | Besi Siku |
Sumber Energi Panas | : | Elemen Listrik |
Daya | : | 10 Kw |
Fitur | : | pressure gauge, safety valve, gelas penduga |
Keunggulan Steamer Baglog Jamur Rumah Mesin
- Proses sterilisasi baglog jamur menjadi lebih maksimal dan efisien.
- Dengan menggunakan mesin tentu akan menghemat waktu dan tenaga Anda.
- Meningkatkan produktivitas dari jamur karena berkurangnya peluang kontaminasi bakteri.
- Mesin ini menggunakan energi listrik untuk proses pemanasan dengan daya sebesar 10Kw.
- Material pada tabung menggunakan material Stainless Steel 304.4 m yang aman untuk jamur.
- Untuk material Plendes terbuat dari Mild Steel Plate dan bagian rangka menggunakan Besi UNP100.
- Pada tabung steamer baglog terdapat fitur termometer analog, pressure gauge, safety valve, kran buang.
- Sedangkan untuk bagian dari boiler atau mesin terdapat fitur pressure gauge, safety valve, gelas penduga.
- Mesin stramer baglog jamur ini dirancang dan dibuat oleh teknisi ahli jadi Anda tidak perlu meragukan kualitasnya.
Cara Kerja Mesin
Mesin ini bekerja untuk melakukan sterilisasi terhadap media tanam jamur. Metode yang digunakan adalah baglog jamur dimasukkan ke dalam tabung kemudian beri sidikit air dan akan dipanaskan menggunakan energi listrik. Berikut adalah cara penggunaan steamer baglog jamur:
- Siapkan baglog jamur yang berisi serbuk gergaji, dedak dan pupuk.
- Selanjutnya siapkan juga mesin steamer baglog jamur dengan mengisi air secukupnya.
- Kemudian masukkan semua media tanam jamur ke dalam tabung boiler pada mesin dengan rapi.
- Setelah itu hubungkan kabel pada mesin ke sumber atau colokan listrik dan hidupkan mesin steamer.
- Dalam proses sterilisasi, uap yang dihasilkan dari air mendidih akan dialirkan kedalam tabung dan menyebar.
- Penyebaran uap panas ini berguna untuk membunuh semua mikroorganisme yang dapat merusak pertumbuhan jamur.
- Terakhir, setelah proses sterilisasi selesai maka matikan mesin dan buka tutup tabung serta biarkan baglog dalam tabung mendingin.
Portofolio Kami
Informasi Pemesanan dan Harga Steamer Baglog Jamur Rumah Mesin
Rumah Mesin – Pusat Distributor Alat Dan Mesin Kebutuhan Usaha Anda.
Kantor & Workshop | : | Jl. Parangtritis Km 5,6 Sewon, Bantul, Yogyakarta. |
Call Center | : | 0274 287 1809. |
SIMPATI | : | 0812 2222 9224Â /Â 0812 2447 4411. |
XL | : | 0878 3336 8884Â /Â 0877 3424 1313. |
MENTARI | : | 081 666 9383 |
: | rumahmesin@gmail.com | |
Fax | : | 0274 443 9219 |
- Jam Buka :
Senin – Jumat : Pukul 08.00 – 16.00 WIB
Sabtu : Pukul 08.00 – 14.00 WIB
CV. RUMAH MESIN menyediakan Mesin Steamer Baglog Jamur yang dapat membantu usaha Anda dalam budidaya jamur. Kami siap membantu anda dalam mengembangkan usaha anda. Kenapa Harus Kami? Kami adalah perusahaan penyedia/pembuat alat-alat/mesin-mesin yang terpercaya.
Seperti mesin-mesin industri, pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan, konstruksi, UMKM, dan lain-lain. Mulai dari mesin sederhana hingga mesin-mesin industri besar, Steamer Baglog Jamur.
Selain itu kami juga akan memberikan training dalam mengoperasikan mesin-mesin dari kami.
Serta kami siap memberikan konsultasi kepada anda. Pada saat anda bingung mau usaha apa ? Sedangkan anda punya modal untuk diinvestasikan.
Rumah Mesin hanya akan memberikan mesin-mesin yang berkualitas untuk anda. Karena mesin-mesin kami dibuat oleh tenaga ahli kami sendiri, dan sudah melewati Quality Control.
Sebelum kami kirimkan, Anda bisa mencoba atau melakukan pengecekan mesin terlebih dahulu. Sehingga anda akan merasa puas dengan pelayanan kami, karena kepuasan pelanggan adalah prioritas kami.
Kami Melayani Transaksi Steamer Baglog Jamur di E Katalog
Kami dengan bangga menawarkan layanan transaksi penjualan Mesin Steamer Baglog Jamur e katalog yang mudah, praktis, dan aman. Hubungi whatsapp kami sekarang. Anda dapat memilih dan membeli mesin yang dibutuhkan.
Perawatan dan Pemeliharaan Steamer Baglog Jamur
Sehebat apapun jenis mesin yang Anda miliki jika tidak diimbangi dengan perawatan dan pemeliharaan mesin dengan baik tentu tidak akan bertahan lama dan rusak pada akhirnya. Nah berikut adalah beberapa cara untuk merawat dan memelihara mesin agar tetap dalam kondisi baik dan menghasilkan sterilisasi yang maksimal:
1. Lakukan Pembersihan Rutin
Setiap setelah penggunaan mesin alangkah lebih baik untuk membersihkan bagian dalam tabung streamer dengan kain lembab yang bertujuan untuk menghilangkan kotoran yang menempel dari sisa proses sterilisasi baglog jamur. Pastikan juga setelah pengelapan untuk di lap ulang menggunakan kain kering agar kembali kering untuk mencegah korosi.
2. Periksa Komponen Mesin
Dalam perawatan mesin, Anda juga perlu untuk mengecek bagian bagian komponen seperti elemen pemanas untuk memastikan tidak ada kerusakan maupun penumpukan kerak agar panas yang dihasilkan tetap optimal.
Selanjutnya adalah segel dan gasket yang terletak pada bagian pintu dan sambungan. Pemeriksaan perlu dilakukan supaya saat terjadi kebocoran dapat segera diatasi. Terakhir adalah bagian katup, pipa dan sambungan untuk memastikan juga tidak ada kebocoran.
3. Pelumasan
Semua mesin pasti memliki komponen yang saling bergesakan, agar komponen tidak cepat aus karena gedekan tersebut maka kita harus secara rutin mengisi ulang oli pelumas pada mesin yang sesuai direkomendasikan oleh produsen.
4. Lakukan Kalibrasi Sistem
Setiap waktu tertentu yang sudah ditetapkan pada buku manual maupun oleh teknisi dari produsen Anda harus melakukan kalibrasi pada sistem kontrol secara berkala agar akurasi suhu yang ditampilkan saat proses sterilisasi akurat. Akan jadi masalah apabila suhu yang ditampilkan salah dan Anda akan mengalami kerugian waktu dan materi. Selain itu periksa juga bagian sensor pengukur tekanan tetap akurat.
5. Periksa Bagian Kelistrikan
Pemeriksaan yang bisa dilakukan adalah pada bagian perkabelan dan koneksi agar tidak terjadi kerusakan yang menyebabkan konslet pada mesin. Selain perkanelan dan koneksi, periksalah bagian sakelar dan kontrol agar tetap berfungsi dengan baik. Ganti semua komponen yang rusak atau yang sudah tidak responsif agar tidak menganggu proses produksi Anda.
6. Penyimpanan dan Pemakaian Mesin
Dalam menggunakan mesin steamer baglog jamur Anda juga harus mengikuti semua perintah dan larangan yang diberikan oleh produse baik dalam bentuk manual book maupun secara lisan. Semua tindakan Anda akan mempengaruhi kinerja dan keawetan dari mesin yang Anda miliki, jadi jangan sampai melewati batas kapastas yang dimiliki mesin.
Cara penyimpanan mesin juga berpengaruh dalam kewetan komponen mesin. Jangan simppan mesin di tempat tempat lembab karena menimbulkan korosi. Tutup mesin dengan kain penutup jika tidak digunakan agar terhindar dari debu dan kotoran.
7. Layanan Pasca Pembelian
Untuk memudahkan Anda dalam perawatan dan perbaikan mesin, pastikan Anda membeli mesin yang produsennya menyediakan garansi dan part mesin. Mengapa? Karena dengan layanan garansi dan part ini akan membuat Anda sedikit lega karena tidak perlu mencari bengkel mesin maupun kesulitan dalam mengganti part mesin yang rusak.
Selain itu apabila terjadi kerusakan mesin setelah pembelian, Anda bisa meminta perbaikan langsung maupun penggantian suku cadang karena kerusakan yang bukan disebabkan oleh Anda dan ini akan mengurangi biaya pengeluaran perusahaan Anda.
Dengan melakukan perawatan dan pemeliharaan yang tepat, mesin steamer baglog jamur akan tetap berfungsi maksimal dan memiliki umur pemakaian yang lebih lama.