Cara Membuat Bumbu Dapur Kering Paling Praktis Dijamin Enak

cara membuat bumbu dapur kering

Cara Membuat Bumbu Dapur Kering – Seringkali kita membeli hidangan makanan di restoran maupun warung-warung yang menjual berbagai macam makanan dan juga seringkali membuatnya sendiri dirumah dengan alasan lebih menghemat biaya, kesehatan atau memang memiliki hobi sendiri untuk membuat hidangan makanan yang di inginkan.

Sebelum kita membuat hidangan makanan yang kita mau tentu kita memerlukan bahan masakan yang akan digunakan dalam masakan kita. Selain bahan-bahan masakan, bumbu untuk masakan juga termasuk yang terpenting dalam pembuatan masakan atau hidangan yang kita inginkan.

Dengan kita menggunakan dan menambahkan bumbu dapur ke dalam olahan masakan kita, itu akan menambahkan cita rasa masakan serta memberi aroma yang dapat menarik perhatian. Tentunya kita ingin masakan yang kita buat bisa disukai dan digemari oleh teman, keluarga dan banyak orang lainnya.

Bumbu masakan ada beberapa macam, salah satu yang sering digunakan untuk memasak hidangan adalah bumbu kering yang memiliki tekstur halus. Lantas apa itu bumbu kering dan bagaimana cara kita untuk membuat bumbu kering dengan mudah dan praktis dirumah? simak penjelasan berikut ini.

Mengenal Bumbu Dapur Kering

cara membuat bumbu dapur kering

Seperti yang dijelaskan diatas, bumbu sudah jelas menjadi satu kunci utama untuk sebuah masakan karena bisa menambahkan cita rasa yang enak pada masakan serta memberi aroma wangi dari masakan yang digemari kita.

Di Indonesia terdapat banyak sekali jenis bahan baku yang dapat kita manfaatkan menjadi berbagai macam bumbu dapur. Dengan berbagai macam bumbu dapur, kita bisa membuat masakan dengan cita rasa sendiri.

Hidangan Indonesia pun sekarang disukai sampai ke luar negeri karena memiliki rasa yang khas dengan berbagai macam bumbu serta rempah. Terdapat beberapa macam bumbu yang biasanya kita gunakan sehari-hari, salah satunya adalah bumbu kering. Bumbu dapur kering ini terbuat dari bahan-bahan rempah yang dicampur.

Dengan banyaknya macam rempah di Indonesia, kita dapat memanfaatkannya menjadi sebuah bumbu untuk memasak hidangan kita. Nah, untuk kalian yang bingung memilih bahan baku atau rempah yang ingin dibuat menjadi bumbu, dibawah ini adalah penjelasan yang akan membantu kalian untuk memilih bahan baku atau rempah:

Macam-macam Bahan dan Rempah

cara membuat bumbu dapur kering

Membuat bumbu dapur dengan bahan baku yang benar akan membuat masakan kita menjadi lebih enak. Agar kita tidak salah memilih bahan baku, pilihlah sesuai dengan kebutuhan untuk memasak hidangan kita ya. Bahan baku atau rempah yang populer dan seringkali digunakan untuk dibuat menjadi bumbu dapur:

1. Cabai

Seringkali kita menemukan bahan satu ini dijadikan sebagai bumbu penambah rasa pada masakan. Dengan warna merah menyala dan rasa yang pedas, tentu saja cabai menjadi salah satu bahan baku terpopuler untuk dibuat menjadi bumbu dapur.

Bumbu dapur dengan menggunakan cabai juga laris dipasaran karena bisa ditambahkan diberbagai macam makanan seperti sushi, seblak, cilor, dan masih banyak lagi makanan yang menggunakan bumbu cabai sebagai bumbu tambahan. Tidak hanya dijadikan untuk bumbu, cabai juga seringkali menjadi bahan yang wajib bagi kebanyakan masakan, bahkan biasa dimakan hanya dengan gorengan.

2. Paprika

Walaupun bahan ini tidak banyak digunakan di Indonesia tetapi di restoran yang menyajikan makanan mewah hingga makanan dari luar negeri, bahan ini akan ada di dalam hidangan tersebut. Mengeluarkan aroma yang khas dan memiliki rasa yang pedas serta manis.

Karena rasanya yang pedas, paprika seringkali digunakan sebagai pengganti cabai. Selain dijadikan sebagai bahan untuk bumbu, paprika seringkali ditambahkan menjadi toping pada makanan pizza.

3. Bawang Putih

Bawang putih ini sering dijadikan bumbu tambahan pada masakan untuk menambahkan rasa yang gurih karena bawang putih sendiri memiliki rasa yang gurih dengan bau khas nya. Bawang putih juga memiliki peran penting pada masakan.

Bawang putih sendiri minim menyebabkan kolestrol bahkan bisa menurunkan kadar kolesterol yang sudah berlebih dan ada banyak lagi manfaat yang baik dari bawang putih untuk tubuh kita.

4. Lada Putih

Lada putih ini memiliki rasa pedas yang tajam dengan aroma yang sangat kuat membuat masakan menjadi lebih menggugah selera kita. Dengan aromanya yang sangat kuat itu, lada putih biasa dijadikan bumbu tambahan pada olahan kari, daging panggang ataupun saus.

5. Kayu Manis

Dikenal mempunyai rasa dan aroma yang manis dengan sedikit pedas dan membuat hangat, kayu manis menjadi salah satu bahan yang biasa dijadikan bumbu kering. Dengan rasa manisnya, bahan ini jika dibuat bumbu kering ini seringkali dibuat untuk bumbu tambahan untuk makanan manis seperti kari dan gulai.

Cara Membuat Bumbu Dapur Kering

cara membuat bumbu dapur kering

Membuat bumbu kering ini ada banyak cara. Tetapi sebelumnya selalu pastikan kita memilih bahan baku yang segar dan berkualitas tinggi untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Membuat bumbu dapur kering dengan mudah dan praktis dengan cara berikut:

Pertama, tahap awal pastinya mempersiapkan bahan-bahan yang akan dibuat menjadi bumbu dapur kering. Usahakan bahan baku nya dalam keadaan yang bagus, segar, tidak rusak, dan berkualitas agar hasil olahan dari bumbu yang dibuat menjadi lebih enak dan lebih sehat.

Jika bahan baku dalam keadaan tidak bagus atau segar, maka hasil dari olahan bumbu juga tidak akan sebagus ketika kita menggunakan bahan baku yang segar dan berkualitas.

Kedua, untuk bahan-bahan yang kasar seperti biji pala, kayu manis dan lain lain bisa di geprek terlebih dahulu sampai dirasa sudah cukup halus agar tidak terlalu keras saat pada proses penggilingan. Untuk geprek bahan-bahan ini bisa dimasukkan ke dalam plastik atau semacamnya.

Ketiga, jika semua bahan sudah siap, kita tinggal masukkan bahan-bahan tadi ke dalam blender atau bisa menggunakan mesin penggiling bumbu agar lebih mudah dan hasil lebih sempurna. Giling bahan hingga tekstur berubah menjadi lebih halus dan lembut.

Keempat, melanjutkan dari proses penggilingan bumbu, kita berlanjut dengan menuangkan hasil gilingan yang sudah memiliki tekstur yang pas ke dalam wajan. Lanjutkan dengan sangrai bumbu sampai menjadi kering dan beraroma. Sebaiknya sambil di aduk agar tidak terjadi gosong pada bumbu dapur kering ini. Proses ini bisa kalian skip saja (optional) jika menurut kalian cukup.

Kelima, jika hasil sangrai sudah sesuai dengan kemauan kita, agar hasil lebih halus dan lembut kita bisa menuangkan bumbu ke atas saringan dan menyaringnya sampai tinggal hasil yang kasarnya. Dengan ini hasil akan menjadi cantik karena terlihat sangat lembut. Tetapi jika tidak di saring ke saringan juga tidak akan merubah rasa, hanya merubah tekstur saja.

Tips Menyimpan Bumbu Dapur Kering

cara membuat bumbu dapur kering

Nah, diatas tadi adalah langkah-langkah untuk cara pembuatan bumbu dapur kering yang praktis dan dijamin enak. Agar bumbu dapur kering ini selalu berkualitas, tentunya kita harus menjaga kualitasnya agar terus terjaga, salah satu caranya adalah cara penyimpanan. Dengan kita menyimpan bumbu dapur kering ini dengan cara yang benar, bumbu akan tahan lama dan tidak berubah rasanya serta teksturnya.

Umumnya bumbu dapur kering bisa bertahan lebih lama daripada bumbu basah, biasanya bumbu dapur kering bertahan 1 hingga 3 tahun lamanya. Kira-kira bagaimana ya cara yang benar untuk menyimpan bumbu dapur kering ini? ini dia ada beberapa tips untuk cara menyimpan bumbu dapur kering kita.

Tips Pertama, untuk menyimpan bumbu dapur kering ini bisa kita simpan ke dalam tempat yang tertutup dan tidak terkena sinar matahari langsung seperti laci khusus untuk menyimpan bumbu. Selalu pastikan tempat penyimpanan kering dan tidak lembab agar bisa mempertahankan rasa serta tekstur bumbu kering.

Jauhkan bumbu dapur kering dari kompor, karena kompor bisa menghantarkan panas dan jika sudah lembab maka itu akan merubah rasa serta tekstur bumbu.

Tips Kedua, agar bumbu tetap dalam keadaan yang bagus, kemasan juga penting dalam hal menjaga agar bumbu tetap dalam keadaan yang baik. Selalu pastikan tutup dalam kemasan tertutup dengan rapat agar minim udara yang masuk ke dalam kemasam bumbu dapur kering ini.

Diatas ini sudah dijelaskan dua tips untuk menyimpan bumbu dapur kering agar tetap dalam keadaan yang bagus. Di dalam cara kedua, terdapat cara menyimpan bumbu kering dengan mengandalkan kemasannya.

Apa kalian tahu kemasan yang bagus, pas, dan cocok untuk bumbu kering ini? karena kemasan termasuk yang penting dalam menyimpan bumbu dapur kering, jadi dibawah ini akan ada beberapa penjelasan tentang kemasan untuk bumbu kering.

Kemasan Bumbu Dapur Kering

cara membuat bumbu dapur kering

Seperti yang kita tahu, kemasan adalah salah satu peran penting dalam menjaga suatu produk agar tetap dalam kondisi yang baik dan kemasan juga bisa menambahkan ke-estetika pada produk tersebut. Jika produk memiliki kemasan yang menarik dan dipastikan aman untuk produk, orang akan menyukai produk tersebut.

Sama seperti bumbu dapur kering, kemasan untuk bumbu juga harus sangat diperhatikan. Selain menambah ke-estetika dari bumbu, kemasan yang cocok dan pas untuk bumbu kering juga dapat menjaga kualitas dari bumbu kering sendiri.

Selain itu, kemasan juga bisa memperlama umur penyimpanan bumbu, dengan ini bumbu akan lebih tahan lama. Menentukan kemasan yang cocok dengan ini:

1. Kedap Terhadap Cahaya

Kemasan untuk bumbu dapur kering sebaiknya memiliki proteksi terbaik untuk bumbu agar menjaga kualitas dari bumbu baik rasa maupun tekstur. Salah satu sifat kemasan yang cocok dan pas untuk bumbu dapur kering ini adalah bersifat kedap terhadap cahaya.

Dengan memiliki kerentanan rusak jika terkena matahari, menggunakan kemasan yang memiliki sifat kedap terhadap cahaya bisa membuat bumbu kering menjadi lebih tahan lama. Kemasan yang memiliki sifat tahan terhadap cahaya biasanya memiliki bahan dari aluminium.

2. Tersegel dengan Rapat

Untuk lebih menjaga kulitas bumbu, segel atau tutup pada kemasan juga harus kuat dan rapat. Kemasan yang tidak memiliki segel atau tutup yang rapat, isi bumbu di dalam kemasan tersebut akan menjadi rentan rusak dan tidak tahan lama. Agar segel tetap aman, kita bisa menggunakan mesin sealer untuk merapatkan segel dari kemasan.

Penutup

Bumbu menjadi kunci utama dalam memasak suatu hidangan. Agar memiliki rasa da aroma yang menggugah selera, pasti kita menggunakan bumbu pada masakan kita. Bumbu dapur ada beberapa macam dan bumbu dapur kering adalah salah satunya dan kita dapat membuatnya sendiri dirumah dengan mudah.

Cara membuat bumbu dapur kering hanya dengan beberapa langkah-langkah dan kita bisa menggunakan bumbu dapur kering ini untuk memasak suatu hidangan yang kita inginkan. Membuat bumbu dapur kering ini pun bisa lebih mudah dengan menggunakan alat atau mesin yang khusus untuk membuat bumbu kering. Kemasan juga sangat berpengaruh terhadap kualitas dari bumbu kering sendiri.

Mesin Pengaduk Bumbu Kering

Mesin Pengaduk Bumbu Kering ini adalah sebuah alat atau mesin yang sengaja dirancang dengan fungsi untuk mengaduk bumbu yang akan digunakan untuk masakan yang memiliki tekstur kering secara merata.

Mesin Pengaduk Bumbu Kering dari Rumah Mesin ini juga sangat membantu khususnya untuk pengusaha kuliner maupun pengusaha bumbu dapur untuk masakan. Karena dengan menggunakan mesin ini, dapat meningkatkan efisiensi berupa dana, tenaga, dan waktu serta meningkatkan konsisten dari bumbu yang dihasilkan.