Di artikel sebelumnya saya sudah menjelaskan bagaimana cara membuat cocopeat yang benar dan mudah di lakukan sekarang saya akan memberikan sebuah artikel bagaimana cara mengupas kelapa muda yang benar dan mudah di lakukan.pasti kalian penasaran,sebelum masuk ke pembahasan mari kita cari tau apa itu kelapa.
Kelapa
Kelapa. Sebagai negara tropis, Indonesia diberkahi tumbuhan yang kaya manfaat ini. Sepertinya dari Sabang sampai Merauke selalu ada kelapa, apalagi daerah yang dekat pantai dan laut. Kalaupun jauh dari sana, pasti pasokan kelapa tak akan menjadi sulit untuk daerah lainnya.
Mulai dari daun, kulit, batok, daging, dan juga air kelapa, semuanya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia. Tapi, yang menjadi masalah adalah, buah kelapa bukan seperti jeruk yang mudah dikupas kulitnya. Kelapa, apalagi yang masih utuh gelondongan, sangat keras dan berat. Kulitnya sangat tebal.
Ukuran buah kelapa yang hanya segenggaman tangan orang dewasa pun bisa jadi dua kali lipat besarnya.Memang, untuk meraih air dan daging kelapa sendiri itu rasanya sulit dibayangkan. Tapi, bayangkan ‘hadiah’ yang bisa kamu dapatkan nanti. Daging kelapa yang lezat, penuh nutrisi, bisa jadi pengganti lemak nabati (santan).
airnya bisa diminum langsung atau diolah jadi jadi jus, kuah, bahkan jelly. Sedikit usaha yang akan kamu lakukan sekarang akan sangat sebanding dengan apa yang bakal kamu dapatkan.Kamu tak perlu menghangatkan dulu kelapa di microwave.
kamu tak perlu takut ‘terlalu semangat’ memangkas kulit kelapa hingga akhirnya menghancurkan kelapanya.nah itu sedikit penjelasan tentang kelapa.nah bahan dasar utama cocopeat adalah sabut kelapa,kalian juga bisa mengolah nya menggunakan mesin pengolahan sabut kelapa.
sekarang kita masuk ke pembahasan yaitu cara mengupas kelapa muda yang benar dan mudah di lakukan
Baca Juga : Cara Menanam Kelapa Yang Tepat Dan Cara Budidayanya
Cara Mengupas Kelapa Muda Yang Paling Mudah
Pertama-tama, mari membahas bagaimana cara mengupas kelapa muda. Tentunya ini akan berbeda jika kamu punyanya kelapa tua (akan dijelaskan di bawah bagaimana cara membukanya). Air kelapa muda rasanya lebih segar dari kelapa tua.Biasanya kelapa muda suka langsung diminum dan dikeruk dagingnya untuk dimakan.
karena dagingnya juga jauh lebih lembut (walaupun lebih sedikit) dibandingkan kelapa tua.Tapi, air dan daging kelapa muda bisa diolah lagi menjadi aneka makanan dan minuman lainnya seperti kuah bakso, klappertaart, yogurt, dan lainnya. Inilah urutan bagaimana cara mengupas kelapa muda yang paling mudah
Sebelum itu, tentu kamu harus sudah menyiapkan alatnya. Kalau tidak takut, kamu bisa pakai bedog/golok. Tapi, sebenarnya pisau besar juga bisa digunakan untuk hal ini, kok, asal itu tajam. Psst, kamu juga bisa menggunakan serrated knife (pisau bergerigi).
1. Kupas Bagian Atas Kelapa
Dengan pisau pilihanmu, papas habis kulit di bagian atas kelapa sampai pisau bertemu dengan cangkang kelapa. Cara memapas kulitnya mungkin akan lebih mudah jika kamu mengayunkan pisaunya agak tinggi, tapi hati-hati dengan tangan kamu yang satu lagi yang sedang dipakai memegang kelapa.
2. Buka Batok Bagian Atasnya Saja
Ini lah gunanya pisau bergerigi. Kalau sudah kelihatan puncak batoknya, ‘gergaji’ dengan pisau bergerigi dengan cara memutar, membentuk bulat sempurna. Kamu juga bisa menggoloknya jika sudah terbiasa. Tapi, berhati-hati ketika mengayunkan goloknya.
Siapkan juga gelas atau alas lainnya untuk menuangkan air kelapa, karena biasanya air kelapa suka sedikit tumpah-tumpah saat baru dibuka.Lanjutkan memotong cangkang kelapa bagian ujungnya saja yang tadi sudah digerigi. Tidak perlu buat lubang yang besar jika kamu mau meminum airnya saja.
Asal bisa tembus sedotan sudah cukup. Tapi, kalau kamu mau mengorek dagingnya juga, bukalah agak lebar seperti ilustrasi di atas.Jika sudah terasa ada yang empuk-empuk (itu daging kelapa), cungkil batok kelapa menggunakan pisau mentega, karena lebih aman dan lebih mudah digunakan daripada kalau kamu pakai pisau besar.
Sebagian besar kelapa memiliki area di mana cangkangnya agak lebih tipis di satu sisi. Carilah! Setelah ketemu, letakkan ujung pisau mentega di area yang cangkang kelapanya lebih lembut. Tekan gagang pisau hingga menusuk, lalu cungkil.
3. Belah Dua untuk Ambil Dagingnya
Jika kamu tidak membuka ujung cangkang kelapa terlalu besar, pasti kamu akan kesulitan untuk mengeruk dagingnya. jadi belah saja kelapa jadi dua dengan catatan airnya sudah habis kamu minum atau sudah dipindahkan. Caranya sangat mudah, tinggal golok saja bagian tengah kelapa yang sudah terbuka tadi.
Nanti dia akan retak dan tinggal kamu belah saja menggunakan tangan. Beres! itulah tahap bagaimana cara mengupas kelapa muda yang paling mudah.sekarang saya akan memberikan 4 cara bagaimana memilih kelapa muda yang bagus dan juga segar.langsung aja kita ke pembahasan nya.
4 Cara Memilih Kelapa Muda yang Bagus dan Juga Segar
Siang hari yang panas tenggorokan jadi terasa kering dan haus. Minum air kelapa muda langsung dari batoknya bisa membuat tenggorokan jadi segar. Untuk memperoleh kelapa muda tidak sesulit saat mencari kelapa hijau. Kunjungi saja pedagang kelapa untuk membeli kelapa hijau.
Namun, ternyata ada trik dan cara memilih kelapa muda yang bagus dan segar, namun Hati-hati dalam membeli kelapa muda. Pasalnya, jika kelapa terlalu tua atau terlalu muda, kandungan air di dalamnya jadi lebih sedikit.
Padahal yang membuat kelapa muda banyak diminati adalah airnya yang terasa segar dan manis alami.Nah,aku punya tips dan cara memilih kelapa muda yang bagus supaya Anda mendapatkan kelapa muda yang pas, alias tidak terlalu tua atau terlalu muda.langsung aja ya
1. Perhatikan Kulit Kelapanya
Yang namanya kelapa muda sudah pasti kulitnya masih berwarna hijau muda. Jika Anda memilih kelapa yang kulitnya terlalu coklat, dapat dipastikan bahwa itu adalah kelapa yang sudah tua. Perhatikan juga serat kelapanya karena kelapa muda yang memiliki serat kulit berwarna coklat.
itu tandanya kelapa sudah mengalami pematangan yang cukup di atas pohon.Jadi, jika ada kelapa muda berwarna hijau muda dan sedikit serat kulit berwarna coklat, kemungkinan besar kelapa tersebut merupakan kelapa muda yang segar dan bagus untuk dikonsumsi.
2. Lingkaran Di Ujung Batok
Ketika sedang mencermati kelapa-kelapa yang hendak dibeli, jangan lupa untuk memeriksa ujung batoknya. Di ujung batok biasanya terdapat lingkaran yang bisa menandakan bahwa kelapa tersebut masih muda atau sudah terlalu tua. Kelapa muda memiliki lingkaran yang tidak terlalu lebar.
Sebaliknya, kelapa yang sudah terlalu matang atau sudah tua maka lingkarannya akan sangat lebar.
3. Guncangkan Kelapa
Cara memilih kelapa muda yang bagus dan paling sering digunakan adalah mengguncang kelapa untuk mengira-ngira seberapa banyak isi air di dalamnya. Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, kelapa muda memiliki kandungan air yang lebih banyak dibanding kelapa tua.
Jadi, ketika kelapa diguncang-guncangkan, dekatkan telinga Anda pada kelapa tersebut. Jika terdengar suara kocokan air di dalamnya, itu artinya kelapa masih sangat segar. Sementara itu, jika tidak terdengar bunyi apa-apa dari dalam kelapa atau suara kocokan air terdengar lemah (airnya sedikit).
jangan beli kelapa tersebut karena itu adalah kelapa tua.
4. Tepuk-tepuk Kelapa
Setelah mendengarkan suara kocokan air di dalam kelapa, jangan lupa untuk menepuk-nepuk batok kelapa. Ini adalah cara memilih kelapa muda yang bagus melalui getaran yang terasa saat Anda menepuk kelapa tersebut. Apabila Anda merasakan getaran di dalam kelapa.
dapat dipastikan bahwa kelapa tersebut mengandung daging yang seperti lendir, dengan kata lain dagingnya masih sangat tipis dan mudah disendok.Sementara itu, jika saat ditepuk getaran di dalam kelapa tidak terlalu terasa, maka daging kelapa sudah agak tebal dan butuh tenaga untuk menyendok daging kelapa tersebut.
Kelapa dengan daging yang terlalu tebal adalah kelapa tua. Ketika membeli kelapa, sebaiknya Anda memilih langsung kelapa tersebut untuk menghindari oknum pedagang yang tidak jujur.Pasalnya, jika Anda terlalu awam dalam memilih kelapa dan memasrahkan pemilihan kelapa muda pada pedagang.
Anda tidak akan tahu jika kelapa yang dipilihkan adalah kelapa yang sudah agak tua dan kandungan air di dalamnya sudah tidak terlalu banyak. Dengan cara-cara di atas, Anda bisa memilih kelapa muda yang bagus dan segar tanpa bantuan pedagang.
itu 4 cara memilih kelapa muda yang bagus dan juga segar.sekarang saya akan memberikan manfaat minum air kelapa muda langsung aja ya.
Manfaat Minum Air Kelapa Muda
Banyak orang yang gemar minum air kelapa muda di siang hari, terutama saat cuaca sedang panas. Namun, tahukah Anda bahwa sebenarnya air kelapa muda lebih bermanfaat jika diminum pagi hari?
Kandungan potasium di dalam air kelapa dapat meredakan gejala yang disebabkan oleh kebiasaan begadang di malam hari atau konsumsi minuman beralkohol. Tak tanggung-tanggung, kandungan potasium di dalam segelas air kelapa muda bisa mencapai 600 mg.
Bagi Anda yang ingin mengkonsumsi air kelapa muda, cobalah untuk mengkonsumsinya di pagi hari. Berikut adalah sejumlah manfaat minum air kelapa muda saat pagi hari:
-
Meredakan Sakit Kepala
Pernahkah Anda merasa sakit kepala saat bangun tidur? Sakit kepala di pagi hari bisa disebabkan oleh konsumsi minuman beralkohol sebelum tidur dan kurang tidur. Untuk meredakan sakit kepala semacam ini sebaiknya jangan terburu-buru minum obat.
Pasalnya, sakit kepala bisa disebabkan oleh dehidrasi, bukan karena penyakit tertentu.Minum saja air kelapa muda di pagi hari untuk meredakan sakit kepala. Air kelapa muda mengandung elektrolit untuk mengatasi dehidrasi. Selain itu, kandungan magnesium di dalam air kelapa juga dapat meredakan migrain.
Tak perlu khawatir minum air kelapa sebelum sarapan karena kandungan asam di dalam air kelapa sangat rendah sehingga tidak menyebabkan asam lambung naik.
-
Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh
Sakit memang dapat dialami oleh siapa saja. Akan tetapi, jika tubuh kita lemah dan sering sakit-sakitan, itu tandanya sistem kekebalan tubuh kita lemah. Jaga sistem kekebalan tubuh Anda dengan mengkonsumsi air kelapa muda di pagi hari.
Minuman segar alami ini mengandung riboflavin, niasin, thiamin, piridoksin, dan folat yang dapat berperan sebagai antioksidan alami untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh.
-
Menurunkan Berat Badan
Sudah coba berbagai macam diet, tapi berat badan tak kunjung turun? Selain dibantu dengan olahraga, Anda bisa juga mengimbangi diet sehat dengan minum air kelapa muda setelah bangun tidur. Air kelapa muda memiliki rasa manis alami yang tidak terlalu kuat.
Minum air kelapa muda sebelum sarapan bisa membuat perut terasa kenyang sehingga Anda tidak makan dengan porsi yang besar. Setiap 30 mg air kelapa muda hanya mengandung 5,45 kalori dan 1,3 gram gula yang tidak akan menyebabkan kenaikan berat badan.
-
Sebagai Anti-Aging Alami
Setiap orang pasti ingin memiliki penampilan yang awet muda. Akan tetapi, untuk memiliki kulit yang awet muda Anda tak perlu menjalani perawatan yang menghabiskan uang hingga ratusan juta rupiah. Minumlah air kelapa muda setiap pagi secara rutin.
Pasalnya, minuman ini mengandung sitokinin, hormon pertumbuhan yang berfungsi untuk mengatur perkembangan dan penuaan sel. Sitokinin dapat menyeimbangkan kadar pH tubuh dan mengurangi sejumlah risiko penyakit yang mulai bermunculan karena faktor usia.
-
Menyehatkan Sistem Pencernaan
Air kelapa muda adalah obat alami yang mujarab untuk mengatasi segala macam pencernaan. Apabila Anda sedang mengalami diare, minumlah air kelapa muda segelas saja. Tak hanya untuk diare saja, air kelapa muda juga sangat direkomendasikan untuk konstipasi, cacingan, infeksi kandung kemih, dan gangguan ginjal.
Sudah tahu cara memilih kelapa muda yang bagus, bukan? Setelah mengetahui panduan caranya, kini Anda bisa langsung coba membeli kelapa muda yang masih segar. Ingat, jangan ragu untuk mengkonsumsi kelapa muda karena Anda bisa memperoleh berbagai manfaat air kelapa muda untuk kesehatan.
itu dia manfaat dari kelapa muda sekarang saya akan memberikan 5 aneka olahan kelapa muda yang menyehatkan dan lezat langsung aja ya.
Aneka Olahan Kelapa Muda
1. Avo-Coco Soup
Di Indonesia, sup yang bercita rasa manis kurang populer dibandingkan sup yang gurih dan asin. Karena, kita biasanya makan sup dengan nasi. Tapi, di luar negeri biasanya sup dijadikan appetizer (makanan pembuka), dan dinikmati begitu saja, atau kadang ditambah potongan roti kering.
Makanya, sup yang terasa manis juga populer di luar negeri.Untuk orang Indonesia mungkin tidak akan terpikirkan untuk membuat sup dari alpukat dan daging kelapa muda, tapi resep ini benar adanya dan disukai banyak orang. Jika Anda penasaran ingin mencobanya juga bisa, kok.
Anda akan membutuhkan daging kelapa muda dan juga air kelapanya. Sup ini cukup mengenyangkan, kaya akan lemak baik (dari alpukat) dan menghidrasi (dari daging kelapa dan airnya).
2. Kue Brownis Gulung Kelapa Muda
Daging kelapa muda bisa banget kita buat aneka kue juga, loh. Seperti brownies gulung isi krim dan kelapa muda ini. Brownies gulung itu sama saja dengan brownis kotak tanpa filling yang lebih kita kenal. Bedanya ini digulung saja seperti bolu, dan ada isiannya. Rasanya tentu lebih menarik dibandingkan brownies biasa.
3. Klapertaart Manado
Mungkin ada di antara Anda yang menyangka klappertaart merupakan kue asal Belanda? Padahal, kue isi kelapa muda ini asli Indonesia, walaupun memang terinspirasi dari Belanda. Kue ini berasal dari Kota Manado, Sulawesi Utara. Klappertaart sendiri berarti “kue kelapa” atau “tart kelapa”.
Kue ini dibuat dari tepung, gula, susu, mentega, air dan daging kelapa muda.Untuk membuat klapertaart Manado, Anda harus mendidihkan susu cair, gula dan bubuk vanili sampai sedikit mendidih. Sambil menunggu, Anda bisa mengaduk susu bubuk, tepung terigu, tepung maizena dan kentang kukus.
Nanti, satukan adonan dengan susu yang Anda didihkan. Pokoknya cara membuatnya mudah sekali.
4. Srikaya Kelapa Pandan
Sarikaya atau srikaya merupakan hidangan yang populer di Indonesia. Biasanya makanan manis semacam puding ini diburu ketika bulan puasa untuk dijadikan takjil. Srikaya juga cocok dijadikan hidangan untuk arisan atau sekedar camilan saat weekend.
Anda lebih suka srikaya yang masih mengepul hangat atau yang sudah dingin karena dimasukkan ke kulkas dulu? Dua-duanya sama lezat, sih, apalagi kalau Anda menambah daging kelapa muda di dalamnya.
5. Puding Jeruk Kelapa Muda
Kalau Anda tak mau ribet, buatlah puding atau jelly dengan bubuk agar-agar instan, lalu tambahkan daging kelapa muda, selesai! Tapi, supaya lebih segar, Anda bisa membuat dua macam rasa untuk jelly-nya, yaitu yang satu plain dan yang satu lagi rasa jeruk.
Karena jeruk itu cocok banget ketika dipadukan dengan kelapa muda, kan? Kalau tidak ada perasan jeruk murni, Anda bisa pakai yang instan seperti Nutrisari.
itulah sedikit pembahasan dari kelapa muda,apabila ada salah kata mohon maaf terimakasih sampai bertemu di next artike.